Rabu, 18 Juni 2014

Tips Menjalani Ujian Keterampilan Seni Rupa SBMPTN

Bagi Anda yang memilih jurusan Seni Rupa dan akan menghadapi ujian keterampilan saya mempunyai beberapi tips yang patut anda ikuti.

1. Persiapan

Sebelum anda menghadapi sesuatu pasti selalu ada persiapan. Dalam menghadapi ujian keterampilan ini, anda harus mempersiapkan alat-alat untuk menggambar seperti Pensil B/2B/3B/4B/5B/6B sesuai sengan kebutuhan anda kemudian Penghapus dan Rautan. Anda tidak perlu repot-repot membawa papan ukuran A3 untuk alas menggambar sebab Ujian Keterampilan ini akan di laksanakan di kelas yang sudah menyediakan khusus meja untuk menggambar.

2. Konsentrasi

Dalam Ujian Keterampilan ini kita akan di uji untuk menggambar bentuk dan menggambar Ilustrasi. Dalam menggambar kita di beri waktu maksimal 60 menit. Jadi, pergunakan waktu anda sebaik-baiknya. Dalam menggambar bentuk, menurut pengalaman saya, kita disuruh untuk menggambar Kotak, Tabung dan Prisma. Berikan efek-efek bayangan pada gambar. Usahakan kertas menggambar anda tidak kotor, karena akan mengurangi penilaian. Dalam menggambar Ilustrasi kita disuruh memilih dari 3 pilihan. Pilihan pertama kita menggambar suasana di sekolah, kedua menggambar suasana keramaian di pasar, dan ketiga suasana saat Liburan.

3. Wawancara

Setelah anda selesai mengikuti tes menggambar anda akan di wawancarai oleh panitia yaitu dosen-dosen itu sendiri. Anda akan ditanya seperti ini *Ini menurut pengalaman saya yah*
~Menanyakan nama anda, asal sekolah dan nama guru seni rupa anda
~Menanyakan apa yang membuat anda memilih jurusan ini
~Menanyakan dipilihan keberapakah anda neletakkan jurusan ini
~Menanyakan apakah anda pernah mengikuti perlombaan seni rupa atau pameran seni rupa *usahakan jangan ngomong dengan gaya yang pamer
~Menanyakan apa itu pengertian seni rupa dan apa bidang yang dipelajari dlam seni rupa

4. Menunggu

Setelah semua proses sudah anda jalani. Anda tinggal menunggu keputusan panitia dan menunggu hasil ujian SBMPTN yang akan di umumkan 1 bulan kemudian. Semua jalan kehidupan pasti sudah direncanakan dengan baik oleh Tuhan Yang Maha Esa jadi bersabarlah.


Semoga Tips nya bermanfaat yah Sobat! :)



BELIEVE

11:35 am

19-06-2014

13 komentar:

  1. makasi banyak yaa udah nge-share ini. sangat sangaat membantu! :)

    BalasHapus
  2. untuk jawab pertanyaan bidang yg dipelajari itu, misal apa?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seni Lukis
      Seni patung
      Seni pahat
      Seni rupa murni
      Tergantung pada ketersediaan universitas yg d tuju

      Hapus
  3. Makasih banyak kak informasinya, sangat membantu. Saya juga ingin tanya, dalam menggambar ilustrasi (suasana sekolah,pasar,liburan) apakah ketiga-tiganya tadi ada ketentuan untuk menggambarnya ?

    BalasHapus
  4. Makasih banyak kak informasinya, sangat membantu. Saya juga ingin tanya, dalam menggambar ilustrasi (suasana sekolah,pasar,liburan) apakah ketiga-tiganya tadi ada ketentuan untuk menggambarnya ?

    BalasHapus
  5. Makasih banyak kak informasinya, sangat membantu. Saya juga ingin tanya, dalam menggambar ilustrasi (suasana sekolah,pasar,liburan) apakah ketiga-tiganya tadi ada ketentuan untuk menggambarnya ?

    BalasHapus
  6. Itu soalnya sama untuk semua universitas atau cuma yg kak pilih itu aja ? tolong dibalas ya kak

    BalasHapus
  7. Kak saat ujian pakaian apa yang dipakai ?

    BalasHapus
  8. jangan lupa kalau ujian pake celana hehehe dan jangan lupa pensilnya
    semangArt !

    BalasHapus